STKQ RESMI BERMITRA BEASISWA DENGAN BAZNAS

Depok, walisongoonline. Selasa, 20 Juni 2023 STKQ Al-Hikam Depok resmi menjalin MoU dengan Kampus Mitra Beasiswa Baznas (Badan Amil Zakat Nasiona) RI sekaligus peluncuran Beasiswa Cendekia Baznas 2023.

Acara dibungkus dalam tema silaturahmi nasional. Kerja sama ini berlangsung di Auditorium HM Rasjidi, Kantor Pusat Kementerian Agama, Jakarta Pusat. Turut hadir pula dalam acara itu oleh semua pihak Baznaz seperti, Wakil Menteri Agama yakni Dr. H. Zainut Tauhid Sa’adi, M. Si, Staf Ahli Mendikbudristek Bidang Hubungan Kelembagaan dan Masyarakat, yaitu Muhammad Adlin Sila, Rektor Ketua, serta hadir pula Dr. Subur Wijaya, M. Pd selaku perwakilan dari STKQ.

Terkait “Peluncuran Beasiswa Cendekia Baznas 2023”, Baznaz telah menggandeng 111 perguruan tinggi dan 48 Ma’had Aly di Indonesia, termasuk STKQ Al-Hikam Depok yang digandeng oleh Baznas.  Tujuan diadakannya kerja sama ini ialah untuk memberi kesempatan bagi putra-putri terbaik agar dapat melanjutkan jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

Adapun kuota yang diberikan kepada Perguruan Tinggi yang telah bermitra ialah 10 dalam setahunnya dengan bentuk UKT (Uang Kuliah Tunggal). Harapan dari adanya kerja sama ini tidak lain adalah agar pendidikan di Indonesia lebih maju melalui disalurkannya bantuan Baznas ini.

“Baznas merupakan lembaga resmi pemerintah yang didirikan berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 8 tahun 2001 dan bukan termasuk lembaga NGO (non-govermental Organization), yang bermakna, tidak terikat kendali oleh pemerintah. Untuk penerima manfaat beasiswa Baznas diantaranya ialah para mahasiswa. Sebab mahasiswa dalam konteks ini sebagai penerima manfaat.” Terang KH. Noor Achmad selaku Ketua Baznas dalam sambutannya.

Demikian acara berjalan sangat lancar juga disambut dengan antusias oleh para putra Baznas yang hadir yakni dari Aceh hingga Papua. Kemudian acara ditutup dengan penandantangan MoU oleh masing-masing pihak terkait termasuk STKQ al-Hikam Depok. Hal tersebut dengan Harapan Mahasiswa STKQ Al-Hikam Depok yang mendaftar Beasiswa Baznaz dapat meningkatkan prestasinya baik secara nasional maupun internasional serta mampu memberikan khidmah besarnya ke pondok pesantren.

Referensi: www.wallisongoonline

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *